- Dilihat: 3661
PERAYAAN NATAL GPIB EKKLESIA 2020
Berangkat dari Sub Tema “Di tengah situasi pandemi, kita mengalami, mensyukuri, dan membagikan Imanuel”, GPIB Ekklesia Jakarta merayakan Natal pada tanggal 27 Desember 2020. Perayaan Natal diisi oleh pujian, narasi, dan musikal.
Walaupun Perayaan Natal tahun ini agak berbeda karena dilaksanakan secara daring (Live Streaming Youtube), tetapi kiranya jemaat tetap merasakan hangatnya persekutuan, bukan hanya dari ibadah dan perayaan tapi juga dari berbagai kegiatan yang mendukung, seperti: kunjungan kasih untuk kaum lansia, pemberian tanda kasih karyawan, pembagian kue Natal bagi seluruh warga jemaat, sampai kepada “Angel Tree” yang berupa kado natal untuk Anak PA.
Pesan Natal oleh Pendeta Albertus Patty pun menyadarkan kita semua. Sudah saatnya kita melepaskan “kacamata hitam” kita yang hanya melihat masalah dan sadar bahwa Allah tetap menyertai kita di tengah situasi saat ini. Dengan penyertaan Allah, kita dapat melalui semua hal yang ada dan pada akhirnya kita pun membantu sesama kita melawan ketakutan, kekhawatiran, dan kecemasan yang dirasakan.
Selamat Natal 2020! Selamat menyambut Tahun Baru 2021! Dan Selamat menyongsong HUT Emas GPIB Ekklesia Jakarta!
Imanuel!